Buku "Seni Hidup Minimalis", cara ampuh untuk menyederhanakan hidup.
Minimalism. Siapa sih yang ga mau hidupnya bebas dan tanpa beban? Rasanya semua orang ingin seperti itu. Termasuk saya. Ingin hidup tanpa perlu memikirkan dan mempermasalahkan banyak hal. Termasuk mempersoalkan keinginan-keinginan yang tak tercapai dalam hidup, atau malahan pusing karena mempersoalkan sesuatu yang telah kita raih, namun nyatanya hal tersebut tidak benar-benar berarti juga. Termasuk barang-barang yang kita miliki. Mungkin, semua permasalahan tersebut dapat diselesaikan seandainya kita mau mencoba untuk menerapkan pola hidup minimalis. Apa sih pola hidup minimalis? Pola hidup minimalis adalah gaya hidup yang lebih menekankan penggunaan barang pada manfaat dan tujuan ketimbang sebagai pemuas keinginan saja. Pola hidup minimalis menekankan kita pada gaya hidup yang sederhana, berkecukupan dan tentunya penuh dengan rasa syukur. Lalu gimana caranya untuk hidup minimalis? Adanya banyak sumber yang bisa kita gali untuk belajar pola hidup minimalis. Salah satunya tentu sa